-->

25 Anggota Pramuka SMKN 1 XIII KOTO KAMPAR Ikuti Perkemahan Hari Pramuka di Buper Batu Bersurat, Pulang Dengan Membawa Banyak Pengalaman


(www.smkn1-xiiikk.sch.id) 26 anggota Pramuka SMKN 1 XIII KOTO KAMPAR baru saja mengikuti kegiatan perkemahan di Buper Batu Bersurat dari tanggal 14-17 Agustus 2019. 

Kegiatan yang diadakan Ranting 05 XIII Koto Kampar ini diikuti oleh puluhan Gudep yang ada di Ranting 05 XIII Koto Kampar. 

Mulai dari tingkat siaga, Penggalang dan Penegak bergabung menjadi satu kesatuan pramuka di Buper. 

Pembina putra SMKN 1 XIII KOTO KAMPAR Muhammad Ridho Kurniawan mengapresiasi panitia perkemahan karena tahun ini bisa mengidekan pembentukan Satuan Karya (SAKA).

Pada kegiatan perkemahan tahun-tahun sebelumnya tidak ada pembentukan SAKA. 

Anggota Pramuka SMKN 1 XIII KOTO KAMPAR merasa sangat senang mengikuti kegiatan perkemahan untuk memperingati Hari Pramuka dan HUT RI ini. 

Betapa tidak, selain mengikuti Perkemahan ini sebagai peserta, hampir sebagian besar anggota pramuka SMKN 1 XIII KOTO KAMPAR juga berperan sebagai Bindam di GUDEP sekolah lain. 

Antara lain Pradani Chelcy membimbing Siaga SDN 011 Koto Tuo, Giska membimbing siaga SDN 002 Batu Bersurat dan Ayu membimbing siaga SDN 013 Koto Tuo beserta anggota lainnya.








Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel