-->

SMKN 1 XIII Koto Kampar, Dari Biasa menuju Luar Biasa!

(www.smkn1-xiiikk.sch.id) SMKN 1 XIII Koto Kampar telah banyak berubah.

telah banyak kemajuan yang digapai oleh SMKN 1 XIII Koto Kampar.

Tentunya ini menjadi kebanggaan bagi warga SMKN 1 XIII Koto Kampar.

SMKN 1 XIII Koto Kampar yang biasa dipanggil SEMKA 13 ini menjadikan teknologi sumber daya utama dalam berbagai aktifitas.




Kepala Semka 13 Tri Goesema Putra sejak awal menjabat Kepala Sekolah di Semka 13 telah menegaskan bahwa Semka 13 akan menjadi Pusat Pendidikan dan pelatihan (Pusdiklat) terutama dalam hal inovasi KBM.

Tentunya hal ini tidak akan tercapai jika tidak didukung oleh semua warga sekolah. 

Untungnya, para pendidik dan tenaga kependidikan yang ada di Semka 13 adalah orang-orang hebat yang professional di bidangnya.

Jadi sebagai pimpinan Tri Goesema Putra tidak lagi kesusahan jika akan menargetkan sesuatu yang agak tinggi yang harus dicapai dalam waktu yang cepat. Karena didukung oleh lingkungan yang sadar akan perubahan.

Ditambah Tri Goesema Putra memiliki pemahaman IT, jadi semua terasa mudah dalam penerapan visi yang akan dicapai.

Para warga sekolah sama-sama berjuang untuk menjadikan Semka 13 sebagai sekolah yang maju dalam berbagai hal.

Secara individu maupun secara kelompok, Semka 13 tidak kekurangan bibit pelajar yang cerdas. Setiap kali ikut pertandingan terutama bidang akademis, Semka 13 selalu menempatkan siswanya menjadi yang terdepan.

Contoh terakhir kali adalah siswi Semka 13 Giska Thalia Putri meraih juara 1 di Ranking Satu Pondok Pesantren Darussakinah.

Memang hanya tingkat Kecamatan, tapi ini sudah bisa menjadi indikator bahwa Semka 13 telah berubah.

Pertandingan Ranking Satu di Ponpes Darussakinah tidak hanya diikuti oleh satu-dua sekolah, tetapi diikuti oleh SLTP dan SLTA se-kecamatan XIII Koto Kampar. 

Ada lagi Resti Dahlia yang mewakili Kampar dalam ajang Design Grafis Provinsi Riau dan masih banyak lagi.

Kemudian ada satu hal 'kecil' yang diapresiasi oleh siswa di Semka 13 kepada pihak sekolah. 

Hal-hal kecil yang seakan tidak akan pernah diapresiasi di sekolah lain, itu akan mejadi hal besar di Semka 13. Apapun itu.

Mau juara 1, juara 2 atau juara 3 akan diapresiasi layaknya sang panglima perang yang baru saja pulang dari medan perang. 

Itulah SMKN 1 XIII Koto Kampar.

Sekolah yang tiap hari penuh inovasi. 



















Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel