-->

Dibandrol 5K Saja, Pakcoy Hidroponik SMKN 1 XIII Koto Kampar Yang Berkualitas Siap Bersaing di Pasaran


(www.smkn1-xiiikk.sch.id) Pakcoy. Nama keren ini salah satu tumbuhan sayuran yang banyak manfaat.

Pakcoy mengandung banyak kandungan nutrisi, vitamin A, vitamin C, vitamin K, vitamin B6, Asam Folat, protein, karbohidrat, kalium, kalsium dan masih banyak lainnya.

Agrobisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura (ATPH) SMKN 1 XIII Koto Kampar membudidayakan Pakcoy Hidroponik. 

Salah satu guru ATPH, Yulita Fitri menyampaikan bahwa Pakcoy hidroponik yang berhasil panen kali ini adalah hasil usaha kombinasi guru jurusan ATPH dan siswa ATPH SMKN 1 XIII Koto Kampar.

"Karena orientasi jurusan kita itu ke bisnis yang akan menghasilkan jika ditekuni dengan serius, jadi siswa kami sangat serius mengamati dan membudidayakan Pakcoy teknik tanam secara hidroponik ini.", ujar Yulita Fitri yang biasa dipanggil Bu Fit ini.

Seperti biasanya pasar desa Koto Tuo menjadi tempat pemasaran Pakcoy ini. 

Dibandrol dengan Rp. 5000/kemasan (+- 5 Ons), membuat Pakcoy hasil panen ATPH SMKN 1 XIII Koto Kampar ini bersaing secara harga dan kualitas.

"Sekarang orientasi kita bukan tentang uang. Hasil produk SMK13 (SMKN 1 XIII Koto Kampar, red) dapat diterima di pasaran sudah menjadi rasa syukur yang luar biasa. Tapi sejauh ini feedback yang diberikan pelanggan yang sudah membeli dipanen sebelum ini alhamdulillah baik. Apalagi Pakcoy yang kami pasarkan ini segar dipanen langsung dari kebunnya langsung, bukan yang busuk-busuk.", Ketua Jurusan ATPH Sri Yulisma Ningsih memberi keterangan.

Tidak hanya satu, ATPH SMKN 1 XIII Koto Kampar sudah memiliki banyak produk sendiri hasil panen kebun sendiri seperti Jahe Instan dan lainnya.







Iklan Atas Artikel

Iklan Bawah Artikel